Kakek Ini Tega Jual Cucunya Sendiri Ke Facebook


Jual cucu di facebookSeorang kakek di India tega menjual cucu kandungnya sendiri di Facebook untuk mendapatkan uang yang banyak dari penjualan cucunya ini.

Seorang kakek bernama Firoz menjual cucu kandungnya sendiri dari anak perempuanya kepada suster rumah sakit seharga Rs 45.000 atau sekitar hampir Rp 8,5 juta, suster ini memang sudah melakukan penjulan bayi di facebook.

Ternyat bayi yang dijual oleh suster rumah sakit ini dibeli oleh seorang pebisnis dari Delhi dengan harga yang jauh lebih tinggi, yakni Rs. 800.000 atau sekitar nyaris Rp 150 juta melalui Facebook.

Modus penjualan bayi ini terjadi setelah sang ibu bayi di bohongi oleh pihak perawat rumah sakit yang sudah bekerja sama dengan Firoz, ibu bayi dibohongi jika anak yang dilahirkanya mengalami masalah kesehatan dan harus dirawat ditempat khusus lalu tidak lama sang ibu dikabarkan jika bayinya telah tewas.

Sang ibu ternyata tidak percaya begitu saja apa lagi setelah ayahnya yang juga kakek dari anaknya tiba tiba mendapatkan uang yang sangat banyak secara instan, karena curiga akhirnya ibu bayi ini pergi melapor ke polisi jika bayinya telah hilang di rumah sakit.

Polisi yang menerima laporan kemudian melakukan penyelidikan dan berhasil membongkar perdagangan bayi yang dilakukan suster rumah sakit lewat Facebook. Bayi yang dijual pun berhasil diselamatkan dan kembali diserahkan kepada ibunya.

Kakek bayi dan suster rumah sakit yang nelakukan jual beli bayi akhirnya harus mendekam dipenjara karean harus bertangung jawab atas perbuatan tidak manusiawi yang tega menjual bayi.


Like it? Share with your friends!