Gilang Dirga dan Istrinya Sindir Raffi Ahmad, Seperti ini Katanya


gilang-dirga-lamaran_20160818_101015

Palingseru.com – Gilang Dirga dan Adiezty Fersa sudah resmi menjadi pasangan suami istri. Kini Gilang Dirga tengah sibuk mewujudkan mimpinya untuk bisa berbulan madu bersama sang istri ke Eropa dan Inggris.

Untuk mewujudkan mimpinya itu, Gilang mengaku sangat bekerja keras dan rajin menabung. Sebab, Gilang mengatakan jika dirinya tak seberuntung Raffi Ahmad yang mendapatkan sponsor dari sana sini saat pernikahannya dengan Nagita Slavina.

“Ini bayar, memang kita Raffi,” sindir Gilang sambil bercanda.

“Tapi Raffi kan teman kita, kita enggak apa-apa kok. Kita sebenarnya sirik,” tambah Adiez seraya tertawa, seperti dilansir Tribunnews.com.

Baca juga : 5 Artis Ini Ulang Tahun Bertepatan Dengan Hut Indonesia

Namun, meskipun tidak berkesempatan mendapatkan sponsor, Gilang mengaku mendapat banyak bantuan dari beberapa pihak yang ikut dalam perencanaan pernikahannya.

Gilang mengatakan jika ia mendapatkan potongan harga dari vendor yang mereka gunakan. Salah satunya adalah dari desainer yang busana pengantinnya mereka pakai.

“Dibilang enggak ada endorse sih enggak juga. Ada yang bantu diskon dikit-dikit. Kita sangat terbantu dengan beberapa hal. Memang dibilang mengeluarkan uang iya, tapi kami bekerja untuk membayar ini semua,” ucap Gilang.


Like it? Share with your friends!