Palingseru.com – Perselingkuhan dan perceraian merupakan kenyataan pahit yang pernah ada di dalam rumah tangga.
Tidak hanya menyisakan rasa kecewa, sakit dan sedih, dua permasalahan itu bahkan juga bisa menyebabkan seseorang berbuat nekat.
Seperti diberitakan Merdeka.com, seorang warga Dukuh Kupang Timur, Kelurahan Dukuh Kupang, Kecamatan Sawahan, Surabaya baru-baru ini nekat membakar dirinya sendiri dengan menggunakan bensin setelah mengetahui perselingkuhan suaminya.
Purwaningsih (41), sebelumnya sempat terlibat percekcokan dengan suaminya begitu mengetahui perselingkuhan tersebut.
Kanitreskrim Polsek Sawahan AKP Haryoko Widhi mengatakan percekcokan itu berlangsung sekitar pukul 10.30 WIB, berdasarkan keterangan saksi bernama Younanda.
“Saksi sempat mendengar ada percekcokan soal perselingkuhan,” kata Haryoko.
Tidak hanya suara bising dari mulut korban dan suaminya, saksi juga mendengar barang perabotan rumah berjatuhan dan mendengar anak korban menangis. Saksi lantas mendatangi rumah korban, dan ia langsung dibuat terkejut dengan pemandangan di depan matanya.
“Saksi berusaha menyelamatkan anak korban yang menangis melihat ibunya terbakar,” ungkap Haryoko.
Sementara suami korban bergegas memadamkan api dan kemudian membawanya ke rumah sakit.
“Saat ini korban masih dalam perawatan rumah sakit,” lanjutnya.