Palingseru.com – Beberapa hari belakangan ini publik tengah sibuk membicarakan adik mendiang Olga Syahputra dan Billy Syahputra, yakni Uta Syahputra.
Itu terjadi semenjak video yang menangkap detik-detik aksinya dalam memberi aba-aba kepada seorang pengendara mobil alias menjadi juru parkir di sebuh supermarket, beredar luas di media sosial.
Banyak yang bertanya-tanya bagaimana itu bisa terjadi, mengingat sang kakak, Billy Syahputra kini telah menjadi artis tenar yang tidak pernah sepi tawaran.
Tak sedikit pula yang merasa kasihan dan menyudutkan Billy.
Setelah mencuatnya kabar ini, akhirnya pihak keluarga Billy dan almarhum Olga Syahputra angkat bicara.
Melalui sepupu yang bernama Engkos Koswara, rumor mengenai Uta Syahputra menjadi juru parkir tersebut langsung dibantah mentah-mentah.
“Ya enggak benar lah (jadi juru parkir). Sekarang gini aja, maaf-maaf aja ya, sekarang sudah berada, masak sih kekurangan uang buat jajan? Enggak mungkin, dia (Uta) aja minta apa aja dibeliin sama orangtuanya. Ya namanya anak segede gitu kan masih doyan nongkrong,” terang Engkos, dilansir dari TribunStyle.com.
Engkos menambahkan, setelah kabar itu naik, Billy langsung memarahi adik kandungnya tersebut.
“Sempet diomelin sama bang Billy. Ya namanya kakaknya artis ibaratnya ‘lo ngapain malu-maluin gue aja’ ‘kaga gue nongkrong diang’ kan gitu,” ujar Engkos.
Ya, Uta diketahui menjadi tukang parkir agar bisa bergaul dengan teman-temannya, bukan sebagai mata pencaharian.