5 Artis Korea Ini Wajahnya Jadi Aneh Setelah Operasi Plastik


via: brilio.net

Palingseru.com – Sebagai ‘pusat’ operasi plastik, tak heran jika masyarakat Korea ikut melakukan trend tersebut. Terlebih lagi, Korea memiliki standar kecantikan yang terbilang tinggi. Namun siapa sangka, para selebriti pun turut serta dalam operasi plastik.

Ya, entah karena merasa belum puas atau hanya ingin mengikuti trend di negaranya, mereka pun merombak wajah mereka melalui bedah plastik. Sayangnya, hasilnya jauh dari ekspektasi. Wajah mereka yang sebelumnya sudah cantik dan tampan justru berubah mengerikan.

Lalu siapa saja artis Korea yang melakukan operasi plastik? Berikut deretannya, melansir dari Brilio.net.

1.Park Bom
via: brilio.net

Siapa yang tak kenal dengan Park Bom. Ia merupakan mantan anggota girlband 2NE1 yang memiliki banyak fans. Tak heran, karena Park Bom memiliki paras menawan. Tapi beberapa tahun terakhir ia justru kerap menuai cibiran bahkan disebut ‘Plastic Monster’ oleh netizen.

Itu karena Park Bom diketahui telah melakukan operasi plastik sedikitnya dua kali, yakni di hidung, kelopak mata dan operasi pembentukan wajah dengan implan.

2.Seo Woo
via: brilio.net

Melihat foto di atas, sudah terlihat jelas perbandingan wajah Seo Woo sebelum dan sesudah operasi plastik. Tentu saja, wajahnya cantik ketika sebelum tersentuh alat-alat bedah. Perubahan pada wajah Seo Woo pun membuat para penggemarnya kecewa.

3.Lee Soo-hyuk
via: brilio.net

Lee Soo-hyuk memang sudah dianugerahi wajah tampan dengan hidung yang begitu mancung. Tapi hal itu ternyata belum membuatnya merasa puas. Sehingga ia pun menempuh bedah plastik untuk menyempurnakan wajahnya.

Tapi sayangnya, bukan semakin terlihat gagah dan tampan, wajah Soo-hyuk malah menjadi aneh. Hal ini lantas mengundang kekecewaan dari penggemar.

4.Chae Rim
via: brilio.net

Chae Rim yang dulunya dikenal sebagai artis cantik, anggun dan penuh seri-seri ini malah memiliki wajah yang aneh. Wajahnya bahkan hampir tidak dikenali oleh para penggemarnya. Ia pun diduga menjadi korban kegagalan operasi.

5.Seo In-young
via: brilio.net

Rasa menyesal mungkin juga turut dirasakan Seo In-young setelah melakukan operasi plastik. Bagaimana tidak, bukannya bertambah cantik, wajahnya malah menjadi aneh.

Sebelumnya, Seo In-young ‘membetulkan’ hidungnya sebanyak dua kali dan juga melakukan operasi wajah satu kali. Atas kegagalannya tersebut, Seo In-young pun mengimbau untuk tidak menempuh bedah plastik.

“Banyak orang yang melakukan operasi wajah, tapi aku sama sekali tidak merekomendasikan ini. Hal yang terbaik adalah memiliki wajah yang natural,” tuturnya.


Like it? Share with your friends!