Palingseru.com – Daftar anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang gugur dalam tugasnya kini semakin bertambah.
Berdasarkan catatan terbaru Komisi Pemilihan Umum hingga Selasa (23/4) petang, ada 119 orang petugas KPPS meninggal dunia saat bertugas dalam penyelenggaraan Pemilu 2019.
Satu diantaranya adalah Jumri (50), petugas KPPS 19, Kampung Pasir Awi, Desa Sukaraja, Kecamatan Warung Gunung, Kabupaten Lebak, Banten, melansir Okezone.com.
Seperti anggota KPPS kebanyakan, Jumri meninggal juga diduga karena kelelahan.
Pesta demokrasi tahun ini memang sangat menguras tenaga para anggota yang terlibat. Mereka bahkan harus merelakan waktu istirahatnya demi proses rekapitulasi suara agar terdata dengan benar dan tepat.
Hal inilah yang membuat sejumlah anggota KPPS sampai gugur di tengah tugasnya.
Namun yang mengharukannya, Jumri wafat dalam kondisi masih bersujud di atas sajadahnya.
“Betul (meninggal sedang sujud salah subuh-red),” kata Ketua KPU Lebak, Nikmatullah.
Saat itu, Jumri masuk ke kamar untuk menunaikan salat subuh. Namun anaknya curiga, karena Jumri tak lekas bangun saat sujud.
“Sempat diinfus di rumahnya tapi sayang nyawanya tidak tertolong lagi,” Nikmatullah menambahkan.