Palingseru.com – Komandan Komando Satuan Tegas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono diketahui baru saja memenuhi panggilan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Keduanya bertemu di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (2/5/2019) sore.
Pertemuan itu hanya dilakukan berdua (empat mata) antara Presiden Jokowi dengan Agus atau yang lebih sering disapa AHY.
Pertemuan keduanya lantas membuat publik penasaran dan bertanya-tanya mengenai tujuannya.
Tapi ternyata, ada hal lain yang tak kalah menarik perhatian dan pastinya bikin penasaran.
Yaitu, plat mobil AHY.
Saat memarkirkan mobil Land Cruiser berwarna hitam itu, titik fokus langsung tertuju pada plat kendaraan yang terbilang ‘cantik’.
Pelat nomor tersebut B 2024 dengan huruf belakang inisial namanya, AHY.
“Kendaraan ini resmi terdaftar di kepolisian dan Samsat Jakarta Selatan,” terang Deputi Media Kogasma, Ni Luh Putu Caosa Indryani, dilansir dari Brilio.net.
Lebih lanjut, Putu menuturkan bahwa kendaraan yang ditunggangi AHY sewaktu menemui Presiden Jokowi adalah milik Yayasan AHY, yakni AHY Foundation.
Adapun tujuan dari penggunaan pelat nomor khusus tersebut, dijelaskan oleh Putu, untuk memudahkan dalam mengingat kendaraan yang dimiliki oleh Yayasan.
Sementara angka pada plat kendaraan itu melambangkan tahun di mana AHY sebagai pendiri Yayasan akan memulai program SDM Indonesia Emas, yang dimulai dari tahun 2024 dan diakhiri pada milestone pertama tahun 2045.