Sebut Negara Indonesia Miskin, Bos Taksi Malaysia ini Akhirnya Minta Maaf


via: today.line.me

Palingseru.com – Inilah sebuah ‘siklus’ yang terjadi saat ini. Melakukan kesalahan hingga akhirnya menyebar luas di media sosial, lalu berupaya klarifikasi dan meminta maaf. Maka seperti ini pula yang dilakukan oleh Shamsubahrin Ismail, pendiri layanan Big Blue Taxi yang viral karena ucapan kasar dan hinaan kepada Indonesia.

Bermula saat dirinya mengutarakan ketidaksetujuannya terkait layanan transportasi online Gojek yang akan beroperasi di negaranya.

Bukan tanpa alasan. Diklaimnya, masuknya Gojek justru akan menurunkan ekonomi negara. Di samping itu, driver layanan roda dinilainya melecehkan martabat generasi muda Malaysia.

Tak cukup sampai di situ, Shamsubahrin Ismail pun semakin menjadi mengkritisi keputusan pemerintah Malaysia hingga menyangkutpautkan perekonomian Indonesia.

“Ini negara miskin, kita negara kaya. Gojek hanya untuk orang miskin seperti di Jakarta di Thailand, di India, dan Kamboja. Gojek tak menjamin masa depan anak muda, merusak anak muda,” begitu ucapnya.

Pernyataannya itu pun dengan cepat menyebar luas di media sosial setelah diunggah beberapa portal berita.

Kini, setelah mengeluarkan kalimat tidak pantas, bos taksi itu lantas meminta maaf.

Aksi permintaan maaf itu pun datang setelah didesak oleh para netizen Indonesia yang mengancam akan berdemonstrasi di Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta pada 3 September 2019, seperti dilansir today.line.me.

Dalam kesempatan itu pula, Shamsubahrin Ismail berkilah jika pernyataan itu keluar berdasarkan laporan media yang dia baca tentang kemiskinan di Indonesia.

“Pernyataan saya didasarkan pada laporan. Jika mereka pikir saya salah, saya menerimanya,” katanya, seraya menambahkan bahwa ia memiliki banyak teman di Indonesia.

“Saya tidak punya niat untuk menghina orang Indonesia. Baik Indonesia maupun rakyatnya ada di hati saya,” tuturnya.


Like it? Share with your friends!