Videonya Viral, Siswi SMK ini Dilecehkan dan Tubuhnya Digerayangi 3 Temannya, Pelaku Mengaku Cuman Iseng Aja


via: today.line.me

Palingseru.com – Aksi bullying atau perundungan di kalangan pelajar nyatanya masih terus terjadi.

Ya, meski telah banyak video yang menangkap aksi tak terpuji itu tersebar luas di media sosial dan kemudian ditindaklanjuti pihak kepolisian, hal itu masih belum memberi efek jera maupun takut.

Bahkan kasus yang baru-baru ini terjadi turut diwarnai aksi pelecehan seksual.

Seorang siswi Sekolah Menengah Kejuruan dikepung oleh lima teman pria sekelasnya, kemudian dipukul dan tubuhnya digerayangi para pelaku.

Salah satu pelaku bahkan tertangkap hendak membuka baju seragam sekolah korban, namun dihalangi oleh pelaku yang diduga sebagai perekam video.

Seiring mencuat dan viralnya video tersebut, terungkap bahwa peristiwa itu terjadi di sebuah SMK di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Sulawesi Utara. Dan lima terduga pelaku telah memenuhi panggilan untuk menjalani pemeriksaan pada Selasa (10/3/2020) pagi tadi, melansir today.line.me.

Yang menggeramkannya, N, salah satu pelaku yang ditemui di Polsek Bolaang malah berkata, perbuatannya hanya iseng semata.

“Torang cuma bakusedu,” ucap dia tanpa rasa bersalah.

Sementara pelaku lain mengaku menyesal, dan “Kami tak menyangka bakal seperti ini.”

Sementara investigasi kasus berlanjut, pihak Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Bolmong terus memberikan pendampingan baik terhadap korban maupun lima siswa tersebut.

“Mereka sama-sama korban jadi kami berikan pendampingan psikologis,” kata Kadis (Kepala Dinas) P3A, Farida Mooduto.


Like it? Share with your friends!