Mau Buang Air Kecil, Bocah 13 Tahun ini Malah dililit Ular Sanca Hingga Tewas di Tempat, Warga Sampai Takut


via: tribunnews.com

Palingseru.com – Inilah peristiwa yang telah menggemparkan warga di sekitar Kali Rawa Buntu, Serpong, Tangerang Selatan.

Pada Senin (6/7/2020) malam kemarin, sekitar pukul 22.00 WIB, seorang pengendara motor yang berhenti di tepi kali untuk buang air kecil, tiba-tiba diserang ular sanca jumbo seukuran paha orang dewasa, atau sekitar 4-5 meter.

Sebenarnya, dikutip Tribunnews.com, korban Yusuf Maulana (13) tidak diserang secara spontan saat buang air kecil. Dia yang terbiasa berburu ular, melihat ular sanca di lokasi sehingga berinisiatif untuk menangkapnya, namun nahas tubuh mungilnya tak mampu menopang lawannya sehingga berujung penyerangan.

“Lagi kencing, nah dia liat ular, sama dia ditarik dibawa ke sini (pinggir kali. Kepala ular udah dipegang cuman buntutnya ngelilit ke leher. Dililit terus sampe meninggal di tempat,” terang saksi, Diaz Nuriza Pratama (16).

Saat kejadian berlangsung, diakui Diaz, ramai kerumunan orang. Namun tak satu pun warga yang berani menolong korban, kecuali ketiga teman korban.

“Pada takut bantuin katanya, orang tuh ada, cuma pada takut,” bebernya.

“Tiga orang, temannya sudah bantuin cuma enggak kebadanan, dia enggak kuat narik buntutnya,” lanjut Diaz.

Ketakutan warga diduga karena ukuran ular sanca.

“Setiang listrik, ada lima meter mah, gede emang,” ungkap Diaz.


Like it? Share with your friends!