Palingseru.com – Berakhir sudah penderitaan AL (11) selama ini, dengan tertangkapnya sang bibi, kendati ia juga harus merelakan kakaknya ML (13) meregang nyawa di tangan bibi kejamnya tersebut.
Melansir Tribunnews.com, dua kakak beradik ini harus tinggal bersama bibinya, BL, karena sang ayah mendekam di penjara karena menjadi pelaku pembunuhan suami sang bibi. Sementara ibunya telah lama meninggal dunia. Sehingga hak asuh dijatuhkan ke tangan bibi mereka.
Tapi malang, di rumah bibinya, dua beradik ini malah jadi sasaran kekesalan dan amarah sang bibi beserta suami barunya, BNZ (27), yang tidak terima dengan perbuatan ayah mereka.
Bahkan karena penyiksaan itu, ML sampai meregang nyawa. Beruntung AL berhasil selamat, dan langsung mendatangi Polres Kuansing, Riau, pada Senin (31/5/2021).
AL kemudian menuntun para penyidik dari Polres Kuansing ke tempat sang kakak dikubur oleh paman dan bibinya, yang berada di kebun karet di Desa Jake, Kecamatan Kuantan Tengah.
Dari laporan dan bukti itulah, kedua pelaku akhirnya diciduk dan kini sedang menjalani proses hukum sebagai pertanggungjawaban atas perbuatan sadisnya.