Palingseru.com – Ketika manusia tidak “memanusiakan” sesama.
Ya, entah apa yang ada di pikirannya, seorang pemilik kios berinisial GR ini sampai berbuat tega terhadap dua karyawannya, yang bernotabene gadis.
Kekejaman dan kekejian GR ini terungkap setelah dua gadis malang tersebut bertemu dengan keluarga mereka.
Dalam kesempatan itu, mereka langsung menceritakan semua kejadian pahit yang mereka alami hingga akhirnya dibantu membuat laporan ke Mapolda Sulawesi Utara.
Di hadapan polisi, Yurina, salah satu korban bahkan sampai tak bisa menahan air matanya karena saking pahitnya kejadian yang ia alami bersama temannya.
Seperti dilansir news.okezone.com, Yurina dan temannya yang dituduh mencuri oleh majikannya ini dioles kotoran anjing kemudian dipaksa memakannya. Lalu kembali dipaksa minum minyak cengkih dicampur cabe rawit dan dikurung dalam kamar satu harian tanpa makan maupun minum.
“Kedua korban dalam kondisi trauma ketika mengingat peristiwa kejam tersebut,” ungkap Kuasa Hukum korban, Doan Tagah.
Kasus penganiayaan ini masih dalam proses penyidikan Kepolisian Polda Sulawesi Utara.