Niat Lapor ke Polsek Usai Dip3rkosa, Anak Panti Asuhan di Belitung Malah Dic4buli Polisi


Polisi rudapaksa anak panti asuhan. (freepik)
Polisi rudapaksa anak panti asuhan. (freepik)

Seorang polisi di Kabupaten Belitung, Bangka Belitung, menjadi tersangka kasus asusila terhadap seorang anak di bawah umur.  

KBO Satreskrim Polres Belitung, IPDA Wahyu Nugroho dalam jumpa pers beberapa waktu lalu mengatakan, pihaknya berhasil mengungkap satu orang pelaku dugaan tindak pidana perbuatan asusila terhadap seorang anak yang terjadi di wilayah hukum Polres Belitung.

“Anggota Polri berinisial Brigpol AK,” katanya.

Wahyu Nugroho menjelaskan, peristiwa dugaan tindak pidana perbuatan pencabulan anak di bawah umur tersebut terjadi di Mako Polsek Tanjung Pandan pada, Rabu (15/5) lalu sekira pukul 20.30 WIB.

Kronologi kejadiannya berawal saat korban bersama dua rekannya datang ke Mapolsek Tanjung Pandan untuk melaporkan kejadian dugaan tindak pidana persetubuhan yang dialaminya saat berada di salah satu panti asuhan dengan terlapor bernama Beni.

“Setibanya di Polsek Tanjung Pandan korban bertemu dengan pelaku lalu di suruh masuk ke salah satu ruangan di Polsek Tanjung Pandan,” ujarnya.

Setelah ditanya oleh pelaku soal kejadian yang dialami korban, lanjut Wahyu Nugroho, kemudian tidak berselang lama korban diajak oleh pelaku untuk berpindah ruang, saat masuk ke dalam ruangan tersebut pintu dikunci dari dalam.

“Sedangkan kedua teman korban menunggu di ruangan lainnya, singkat cerita di ruang tersebut terjadi dugaan tindak pencabulan itu,” katanya.

Menurut Ipda Wahyu Nugroho, setelah melancarkan aksi tersebut, pelaku meminta agar korban tidak menceritakan kejadian tersebut kepada orang lain.

“Setelah itu korban keluar dari ruangan tersebut dan menyuruh mereka pulang ke panti asuhan. Atas kejadian tersebut korban merasa takut dan trauma sehingga pelapor selaku Ketua Komnas Perlindungan Anak Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melaporkan kejadian ini ke SPKT Polres Belitung,” ujarnya.


Like it? Share with your friends!