Palingseru.com – Stres yang berlebihan menjadi salah satu hal yang memicu kita untuk marah. Apalagi kita sebagai wanita yang sering mengalami perubahan hormon setiap bulannya seperti sedang pada masa menstruasi. Pasti tingkat emosi kita mengalami peningkatan. Maka tak heran jika kita sedang menstruasi emosi kita meningkat. Namun, bukan karena siklus menstruasi saja, banyak hal – hal lain yang dapat membuat kita marah.
Memang diketahui dapat berpengaruh buruk terhadap kesehatan kita. Karena saraf oto ketika kita sedang marah mengalami ketegangan. Selain itu, marah juga ternyata dapat mempengaruhi beberapa organ dalam tubuh kita.
Berikut ini ada 5 Organ yang Akan Sakit Ketika Kamu Marah :
1. Marah Melemahkan Liver
Ternyata jika kita sedang marah dapat melemahkan organn liver dalam tubuh kita. Hal ini terjadi karena kita sedang marah akan mengalami emosi yang tinggi yang dapat mempengaruhi sistem saraf dan dada kita. Tak heran terkadang jika kita marah akan mengalami detak jantung yang begitu cepat. Hal ini karena orang yang sedang marah tidak dapat melakukan detoksifikasi tubuh.
2. Dapat Melemahkan Perut
Tak hanya marah yang meledak – ledak saja yang dapat mempengaruhi organ di dalam tubuh kita. Setelah merasakan emosi akibat stres, juga dapat mengalami kecemasan . Diman saat kita cemas ternyata dapat melemahkan perut tubuh kita. Hal ini disebabkan karena orang yang sedang cemas akan efek pada perut seperti mulas – mulas.
3. Melemahkan Jantung Dan Otak
Ketika kamu marah , juga dapat mempengaruhi organ jantung dan otak. Hal ini timbul akibat stres yang terjadi pada wanita dewasa yang mengalmai tekanan sosial, pribadi, kerja keras dan karir sehingga dapat mempengaruhi jantung dan otak kamu.
4. Melemahkan Ginjal
Organ ginjal yang ada ditubuh kamu ini akan melemah bukan hanya karena kamu marah, tetapi juga terjadi jika kamu mengalami ketakutan. Tak heran jika kamu mengalami ketakutan yang berlebih sehingga timbul rasa phobia atau trauma, hal ini karena ketakutan mempengaruhi gangguan pada ginjal.
5. Melemahkan Paru-Paru
Perubahan emosi yang berujung pada kesedihan juga dapat mempengaruhi organ paru – paru dalam tubuh. Hal ini terjadi ketika kamu mengalami kesedihan , kamu akan mengalami masalah pernafasan yang dapat memicu paru – paru kamu melemah.
Nah, itulah beberapa organ yang akan tersakiti akibat beberapa pengaruh saat ketika kamu mengalami kemarahan.