Bersembunyi, Gadis Ini Malah Terjebak di Dalam Mesin Cuci


msin cuci

Palingseru.com – Bermain petak umpet adalah hal yang menyenangkan bagi kebanyakan anak-anak kecil. Namun, itu tidak berlaku bagi gadis 11 tahun di Utah, Amerika Serikat. Bermain petak umpet adalah hal yang sangat memalukan baginya.

Awalnya, gadis ini bermain petak umpet bersama saudara-saudaranya saat malam tahun baru yang baru saja terlewat. Saking semangatnya untuk ngumpet, tanpa berfikir panjang gadis ini langsung masuk ke dalam mesin cuci yang terlihat terbuka.

Selang beberapa lama, tak seorangpun saudaranya yang berhasil menemukannya. Ia pun segera bergegas untuk keluar dari mesin cuci tersebut. Namun, saat ia hendak keluar kakinya terjepit di mesin pengering, ia pun berteriak minta tolong. Saudara-saudara dan keluarganya yang mengetahui langsung mencoba mengeluarkan gadis tersebut, namun malangnya tak seorang pun keluarganya yang berhasil mengeluarkan ia dari mesin cuci.

Ibu gadis itu pun sangat panik, dan ia langsung menelpon panggilan darurat 911. Tak lama kemudian para petugas pun datang, dan berhasil mengeluarkan gadis itu setelah terjebak selama 90 menit di dalam mesin cuci.

Gadis itu  pun menutup mukanya karena merasa malu. Setelah kejadian itu, mereka pun tertawa bersama-sama.


Like it? Share with your friends!