Palingseru.com – Dalam menjalin hubungan asmara tidak selamanya akan terasa indah dan bahagia. Ada kalanya saat dimana kamu dan pasangan kamu bertengkar dan membuat hubungan kamu merasa tidak terasa indah lagi.
Hal ini sering kali terjadi dalam menjalin hubungan asmara. Dan bukan tidak mungkin timbunya kekerasan dalam hubungan, meskipun kamu dan dia hanya pacaran.
Hubungan yang memakai kekerasan dalam penyelesaian masalah merupakan hubungan yang tidak baik, dan sebaiknya segera di akhiri saja, karena hubungan semacam itu hanya akan membuat kamu sakit hati dan sakit fisik.
Oleh karena itu, jangan mudah dimabukan oleh cinta, cobalah untuk melihat dengan nyata tentang hubungan kamu itu, mungkin saja hubungan kamu itu sudah tidak sehat lagi.
Nah, untuk membantu kamu agar lebih mengenal hubungan yang tidak baik atau pun tidak sehat lagi, kamu bisa memperhatikan beberapa ciri berikut ini, seperti dilansir Merdeka.com
1. Selalu mengontrol
Perhatikan sikap kekasih kamu terhadap kamu, apakah dia selalu mengontrol keberadaan kamu? Apakah dia selalu mengatur dengan siapa kamu boleh berteman? Apakah dia selalu membatasi waktu kamu untuk bersama teman? Apakah dia selalu untuk berkontak dengan teman? Jika itu semua kamu rasakan dalam hubungan kamu, itu berarti bahwa hubungan kamu sedang berada pada hubungan yang tidak baik, dan bisa saja kekasih kamu melakukan kekerasan kepadamu.
2. Menjauhkan kamu dari lingkungan
Jika kamu mendapati kekasihmu selalu membuat kamu jauh dari teman atau pun keluargamu, itu berarti hubungan kamu sudah masuk ke tahap yang tidak baik. Salah satu jalan keluarnya adalah akhiri saja hubungan itu, sebelum ia melakukan kekerasan kepadamu.
3. Tidak mau disalahkan
Sebagai orang yang paling dekat dengannya pasti kamu akan mngetahui semua tentangnya termasuk juga semua masalah yang ia hadapi. Kamu tahu bahwa dia melakukan kesalahan, tapi dia tidak mau disalahkan atas apa yang telah ia lakukan, dan kamu menjadi orang pertama yang akan kena pelampiasan amarahnya.
4. Mudah cemburu
Banyak sekali orang-orang tertipu dengan rasa cemburu pasangannya. Karena banyak sekali orang-orang merasa pasangannya sangat menyayanginya hingga ia merasa cemburu yang begitu hebat. Tapi sebenarnya sayang tidak harus dibuktikan dengan rasa cemburu, malah rasa cemburu bisa membuat seseorang merasa tersiksa dan bisa membuat seseorang lepas kendali. Nah, jika kamu mengetahui bahwa kekasih kamu terlalu cemburuan atau mudah cemburu, bisa jadi hubungan kamu akan mengarah pada kekerasn.
5. Menuntut kesempurnaan
Seperti kita kettahui bahwa di dunia ini tidak ada manusia yang sempurna. Nah, jika pasangan kamu selalu menginginkan kamu untuk menjadi seperti apa yang ia inginkan, itu berarti kamu sedang menjalani hubungan yang tidak sehat. Karena kekasih yang baik, adalah kekasih yang selalu bisa menerima pasangannya apa adanya.
Kekerasan bisa saja terjadi kapan pun, dimana pun, dan dengan siapa pun, termasuk juga pada hubungan asmara.