5 Bahan Alami Untuk Lancarkan Pencernaan


Aloe vera

Palingseru.com – Pencernaan merupakan salah satu organ terpenting di dalam tubuh manusia.  Makanan yang kita konsumsi berakhir pada sistem pencernaan. Sistem pencernaan inilah yang berperan penting untuk menunjang kesehatan tubuh kiita. Sistem pencernaan bekerja dengan mengubah makanan yang kita konsumsi secara secara kimia untk diubah menjadi nutrisi.

Itulah kenapa kita harus selalu memperhatikan makanan yang kita konsumsi agar pencernaan kita tetap sehat. Banyak sekali gangguan yang menyerang sistem pencernaan ini seperti sembelit , diare , maag , tifus dsb. Gangguan ini terjadi akibat sistem pencernaan yang tidak lancar.

Nah, agar gangguan ini tidak terjadi pada sistem pencernaan kamu. Kamu perlu mengonsumsi beberapa bahan alami yang dapat bermanfaat untuk melancarkan pencernaan seperti yang dilansir dari Merdeka.com, simak ulasannya berikut ini .

1. Aloe vera

Aloe vera atau lidah buaya ini merupakan salah satu tanaman herbal yang memiliki segudang manfaat baik untuk kecantikan maupun untuk kesehatanan. Salah satu manfaatnya yakni bisa dijadikan sebagai makanan yang kamu konsumsi untuk melancarkan pencernaan. Buat kamu yang mengalami masalah sembeli, minumlah segelas jus lidah buaya ini. Jus ini bermanfaat untuk merangsang pengeluaran kotoran dari usus .

2. Akar licorice

Akar licorice juga salah satu bahan alami yang dapat kamu konsumsi untuk melancarkan pencernaan. Dengan meminum air rebusan akar licorie ini memiliki manfaat untuk mengurangi peradangan di usus dan melancarkan pembuangan kotoran dari sistem pencernaan.

3. Air lemon

Air lemon ini memiliki manfaat baik untuk membersihkan sistem pencernaan. Untuk itu, dengan meminum segelas air lemon yang dicampur ke dalam air hangat setiap pagi ini dapat membuat pencernaan kamu lebih sehat.

4. Bakteri probiotik

Mengonsumsi bakteri probiotik yang menyehatkan ini juga sangat baik untuk melancarkan pencernaan dan membuang kotoran – kotaran racun yang menumpuk di dalam pencernaan. Bakteri ini kemudian akan diserap oleh usus dan dan memproduksi nutrisi sehat di dalam usus. Kamu dapat mendapatkan bakteri prebiotik ini di dalam makanan hasil fermentasi sepetti yakult.

5. Magnesium

Magnesium juga salah satu zat yang mendukung untuk melancarkan sistem pencernaan. Kamu dapat menemukan magnesium ini di dalam sayuran hijau seperti kangkung atau bayam. Dengan mengonsumsi sayuran , selain pencernaan kamu sehat tubuh pun ikut sehat juag.

Nah, itulah dia kelima bahan alami yang dapat kamu konsumsi untuk melancarkan pencernaan. Pencernaan yang sehat merupakan kunci tubuh yang sehat.


Like it? Share with your friends!