Palingseru.com – Jika kebanyakan restoran yang dibangun akan menyajikan makanan yang enak dan lezat, restoran ini malah menyajikan menu makanan yang sama seperti di penjara.
Ya, restoran unik ini membuat inovasi baru di mana pemilik restoran ini membuat restorannya menjadi seperti di penjara yang menyajiakn menu makanan yang hanya terdiri dari dua varian setiap harinya.
Kebanyakan orang memang akan merasa tidak mau jika makan, makana seperti yang ada di penjara. Tapi, di restoran ini cukup banyak pembelinya lho.
Meskipun menyajikan makanan yang kurang menarik seperti di penjara, tetapi restoran ini cukup banyak di kunjungi pelanggan. Ada saja pelanggan yang ingin makan di sana.
Restoran yang terletak di Kota Abashiri, Hokkaido, Jepang ini merupakan satu-satunya restoran yang menyajikan menu makanan yang sama dengan menu makanan penjara.
Nama restoran ini adalah Kengoku Shokudo yang artinya kafetaria penjara. Restoran ini menyajika menu andalan paket makan siang otentik ala Rutan Abashiri.
Paket makan siang ini terdiri dari dua macam yaitu paket A dan paket B. Jika paket A dihargai 800 yen di mana terdiri dari semangkuk nasi campur barley, ikan goreng, beberapa irisan daikon atau lobak Jepang, salad mie harusame dan sup miso.
Sedangkan paket B terdiri dari nasi campur Barley, ikan goreng, gorengan dengan sayuran bumbu Jepang, dan sup miso yang dihargai 700 yen.
Meskipun makanan ini seperti makanan di penjara, tetapii nilai gizinya cukup tinggi dan lengkap, sehingga baik untuk di konsumsi orang-orang di sana.