Tidak Lepas Lensa Kontak Selama 6 Bulan, Mata Gadis ini Berubah Jadi Mengerikan


infeksi-amoeba-pada-mata-001-kun-sila-ananda

Palingseru.com – Beberapa orang menganggap bahwa memakai lensa kontak terlihat lebih keren jika dibandingkan dengan menggunakan kaca mata. Namun, pemakaian lensa kontak inilah yang jstru mengerikan. Karena jika perawatan lensa kontak ini tidak diperhatikan maka akan membahayakan kesehatan mata kamu. Seperti yang dialami oleh gadis cantik ini, matanya berubah menjadi mengerikan ketika ia tidak pernah melepas lensa kontaknya selama 6 bulan.

Seorang mahasiswi cantik asal Taiwan yang bernama Kao ini tidak pernah melepas lensa kontak yang dipakainya selama 6 bulan. Matanya  berubah menjadi mengerikan . Hal ini terjadi akibat ia tidak pernah melepas lensa kontaknya. Sehingga lensanya menjadi sarang amoeba berbahaya yang kemudian menyebabkan kebutaan pada matanya.

Bahkan, ketika seorang ahli medis yang membuka lensa kontak miliknya ini, ia terlihat ketakutan ketika mengetahui jika permukaan mata gadis tersebut sudah hilang dimakan oleh amoeba yang hidup dalam lensa kontaknya.

Amoeba itu berkembang biak dengan cepat dan memakan mata gadis tersebut hingga buta.

“Pemakai lensa kontak memiliki risiko yang paling tinggi terkena penyakit mata, dibandingkan dengan pemakai kacamata. Kurangnya oksigen pada mata bisa menghancurkan jaringan pada permukaan mata, menyebabkan luka yang bisa dengan mudah terinfeksi oleh bakteri. Bakteri juga bisa dengan mudah menyebar,” ungkap Wu Jian-Liang dari Wan Fang Hospital di Taipei.

Pada dasarnya, pemakaian lensa kontak ini hanya boleh digunakan selama 8 jam berturut – turut setiap harinya. Dan ketika sedang berenang juga harus di lepas agar tidak menjadi sarang amoeba di dalamnya.

Selain itu, lensa kontak juga harus sering dibersihkan dan memiliki batas pemakaian setiap satu bulan sekali harus di ganti.

Bagi kamu yang gemar memakai lensa kontak sebaiknya berhati – hatilah dan harus memperhatikan perawatannya. Apalagi di zaman sekarang ini lensa kontak tak hanya dapat bermanfaat untuk mengoptimalkan mata tetapi juga menjadi salah satu tren populer di kalangan anak remaja.


Like it? Share with your friends!