Palingseru.com – Buang air kecil atau kencing merupakan salah satu mekanisme tubuh yang terjadi setiap harinya untuk membuang zat sisa, namun terkadang ada banyak orang yang sering menahan kencing karena sesuatu hal yang tidak bisa di tinggalkan.
Biasanya kebanyakan orang yang menahan kencing adalah saat mereka melakukan sesuatu aktivitas, atau sedang berada di tempat yang tak memungkinkan, atau yang lainnya.
Hal ini sering di anggap sepele bagi kebanyakan orang, padahal jika dilakukan secara rutin dan bahkan menjadi kebiasaan, bisa menyebabkan masalah yang cukup berat.
Menahan kencing ternyata bisa menyebabkan masalah kesehatan tubuh.
Nah, mau tau apa saja akibat menahan kencing? Yuk, langsung saja kita simak ulasannya yang berikut ini, seperti dilansir Merdeka.com.
1. Infeksi kandung kemih
Jika kamu terlalu lama menahan kencing itu akan bisa membuat kandung kemih kamu menjadi tempat berkembangbiaknya bakteri sehingga bisa menyebabkan infeksi pada kandung kemih kamu. Selain itu, jika di biarkan bisa menyebar ke ginjal dan membuat infeksi tersebut bisa semakin parah.
2. Infeksi saluran kemih
Masalah yang satu ini juga cukup parah yang di sebabkan oleh menahan kencing. Infeksi ini bisa menjadi sangat menyakitkan dan akan membuat kamu lebih sering ingin buang air kecil. Gejala lainnya kamu akan merasa sakit saat buang air kecil, bahkan di urine kamu akan terdapat darah yang bisa memberi sensai terbakar saat kencing.
3. Disfungsi buang air kecil
JIka sudah mengalami hal ini akan membuat kamu sulit untuk mengendalikan kandung kemih serta saluran kemih kamu. Tak hanya itu, kamu juga bisa mengalami ngompol secara tak sadar atau bahkan kencing dengan tidak tuntas dan nafsu seks pun akan semakin berkurang.
4. Tak bisa menahan kencing lagi
Saat usia sudah mulai tua, masalah yang satu ini sering kali terjadi. Di mana banyak nenek-nenek yang tidak bisa menahan kencing dan langsung kencing di tempat itu juga.
Nah, itulah dia ke lima akibat jika kamu sering menahan kencing.