Palingseru.com – Seorang ahli sejarah Amerika yang bernama Amy Shira Teitel telah berhasil menemukan sebuah konsep pesawat supersonik buatan insinyur asal Austria, yang bernama Eugen Sanger. Pesawat supersonik tersebut diketahui dapat menghancurkan kota dalam satu jam.
Pesawat yang paling mematikan buatan Nazi tersebut diketahui dapat menghancurkan dunia dalam sekejap saja. Pesawat supersonik tersebut dikatakan dapat menembus bagian manapun di bumi dalam waktu satu jam saja.
Seperti dilansir Merdeka.com, pesawat supersonik tersebut bekerja dengan cara dilontarkan seperti ketapel menggunakan sebuah roket.
Dalam konsepnya tersebut Sanger mengatakan bahwa pesawat itu dapat terbang hingga ke lapisan tertinggi atmosfer bumi sebelum jatuh dan meluncur ke permukaan bumi.
Selain itu, pesawat itu juga bisa menjatuhkan bom ke berbagai tempat dan menghancurkan kota dalam sekejap.
Awalnya Sanger berharap jika konsep pesawat supersoniknya ini bisa dibuat dan danai oleh pemerintah Austria pada tahun 1930.
Namun, saat masa pembuatannya, pemerinta Austria menghentikan dana pembuatan pesawat supersonik tersebut, karena dianggap tidak aman.
Akhirnya, konsep pesawat supersonik ini pun berhasil di kalahkan dengan konsep roket V2 Nazi milik Wernher von Braun.
Nazi pun menggunakan roket V2 milik Wernher von Braun tersebut untuk menghancurkan negara-negara Eropa dan Amerika.