Palingseru.com – Sebuah pesawat jet pribadi telah menghebohkan langit Amerika karena terbang dengan tanpa kendali pilot dari New York menuju Florida, Amerika Serikat. Pesawat yang tidak terkendali tersebut kemudian diberi julukan pesawat hantu.
Pesawat hantu ini telah terbang dengan berbelok jalur penerbangan sehingga membuat Amerika Serikat menjadi penasaran untuk menyelidikinya sehingga pangkalan Amerika Serikat mengirim dua buah pesawatn tempur F15 untuk mengikuti pesawat hantu tersebut.
Menurut pihak NORAD yaitu otoritas pertahanan udara Amerika Utara mengatakan jika pesawat hantu tersebut sudah berada dikawasan Karibia dan sudah terbang lebih dari 2.765 km dan menyeberangi wilayah udara Kuba hingga melewati batas negara.
Seperti dilansir KapanLagi.com, diketahui pesawatn hantu tersebut berisikan dua orang yang diduga meninggal dunia di langit lantaran disebabkan kekurangan oksigen karena penurunan tekanan kabin secara tiba-tiba, karena tidak ada respon dari pilot tentang komunikasi dari NORAD.
Setelah terbang jauh dan melewati batas negara, pesawat hantu tersebut dikatakan jatuh sekitar 22,5 kilometer timur laut Port Antonio, di mana saat ini sedang dilakukan penyelidikan.
Media lokal mengungkapkan bahwa dua orang yang berada di pesawat jet pribadi tersebut didug adalah Larry Glazer yang merupakan managing partner dari perusahaan yang mengelola puluhan properti di daerah Greater Rochester/Finger Lakes.
Kemungkinan besar satu orangnya lagi ada istri Larry karena diketahui mereka memang sangat suka melakukan penerbangan menggunakan pesawat jet pribadi.
Tapi, belum diketahui pasti apakah dugaan itu benar atau tidak.