5 Manfaat Minyak Kayu Putih Selain Untuk Masuk Angin


images

Palingseru.com – Mungkin selama ini minyak kayu putih dianggap sebagai obat herbal untuk mengobati masuk angin. Tapi, tahukah kamu bahwa sebenarnya minyak kayu putih memiliki banyak khasiat selain untuk mengobati masuk angin.

Ya, selama ini minyak kayu putih dijadikan sebagai aromaterapi bagi penggunanya untuk menghangatkan tubuh saat dingin dan mencegah masuk angin.

Namun, selain itu minyak kayu putih juga memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh kamu. Nah, mau tau apa saja khasiat minyak kayu putih selain untuk masuk angin?  Yuk, langsung saja kita simak ulasannya yang berikut ini, seperti dilansir Sidomi.com.

1. Merilekskan

Saat kamu merasa lelah setelah melakukan banyak aktivitas dan mengalami ketegangan otot, kamu bisa merilekskan otot kamu dengan cara berendam didalam air hangat yang dicampur dengan minyak kayu putih. Niscaya otot kamu menjadi rileks dan rasa lelah juga akan segera menghilang.

2. Atasi bau kaki

Buat kamu yang sedang mengalami masalah bau kaki, kamu bisa atasi dengan merendam kaki kamu ke dalam air hangat yang dicampur dengan minyak kayu putih. Namun, untuk hasil yang terbaik kamu bisa memberinya sedikit peppermint oil dan biarkan selama 15 menit, lalu bilas dan keringkan.

3. Membersihkan tas kulit

Memiliki tas atau sepatu kulit memang merupakan benda yang sangat berharga, karena benda tersebut berkualitas baik dan dijual dengan harga yang mahal. Untuk menjagany agar tetap indah dan menawan, kamu bisa selalu membersihkanya dengan menggunakan minyak kayu putih  dengan cara meneteskan minyak kayu putih pada kapas, lalu gosokan pada tas atau sepatu kulit yang terkena noda, barulah diangin-anginkan agar cepat kering.

4. Hilangkan noda kunyit

Biasanya memasak dengan menggunakan kunyit akan menyisahkan noda kunyit berwarna kuning yang sangat mengganggu penampilan tangan kamu. Nah, untuk menghilangkannya dengan cepat kamu bisa menggosoknya dengan minyak kayu putih dan tangan kamu pun akan kembali  mulus.

5. Haluskan kulit

Untuk menghaluskan kulit kamu bisa menggunakannya bersamaan dengan lulur. Kamu bisa mencampurkan sedikit minyak kayu putih ke lulur yang ingin kamu gunakan. Cara ini bisa membuat kulit kamu menjadi halus dan mulus.

Nah, itulah dia ke lima khasiat minyak kayu putih selain untuk masuk angin.

 


Like it? Share with your friends!