7 Hal Yang Harus Kamu lakukan ketika menginap di Hotel


hotel

[ads1]Palingseru.com – Ketika liburan telah tiba , inilah waktunya untuk kita bisa berlibur ke luar kota. Liburan di lain kota pastinya hotel menjadi salah satu tempat penginapan yang paling utama. Ketika menginap di hotel ada beberapa hal yang harus kamu lakukan.

Menginap di hotel ini tidak sembarangan , apalagi jika tarif sewanya mahal pastinya kamu tak ingin di rugikan bukan ? untuk itu sebelum semuanya disepakati cobalah terlebih dahulu untuk mengecek ruangan atau fasilitas lainnya di hotel tersebut.

Seperti yang dilansir dari sidomi.com, berikut ini 7 hal yang harus kamu lakukan ketika menginap di hotel.

  1. Pastikan seprai yang dipasang dalam keadaan bersih dan tidak bau. Bisa jadi seprai sudah lama tidak diganti sehingga terdapat kutu yang ukurannya kadang sebesar biji apel. Apalagi jika terdapat noda-noda yang mengangganggu, segera saja minta ganti seprei pada petugas hotel.
  2. Kalau hotel menyediakan akses wifi gratis, pastikan berfungsi normal. Jika ada masalah segera tanyakan pada petugas hotel. Bagi sebagian orang, keberadaan internet sudah menjadi kebutuhan.
  3. Saat pertama kali masuk kamar, segera bersihkan remote teve, gagang pintu, dan lampu saklar memakai tisu yang dibaluri cairan pembersih kuman seperti hand sanitizer. Tempat-tempat tersebut biasanya luput dari proses pembersihan oleh pertugas.
  4. Jika kamar dilengkapi dengan pendingin udara, pastikan pula berfungsi normal. Suhu bisa diatur sesuai dengan kenyamanan.
  5. Kalau tidak ingin diganggu, pasang penanda “do not disturb” pada gagang pintu. Petugas akan memahami privasi yang diinginkan tamu hotel.
  6. Tidak ada salahnya memahami jalur evakuasi untuk jaga-jaga kalau hotel mengalami masalah serius seperti kebakaran atau gempa bumi.
  7. Agar tidak bosan di hotel, ambil peta dan brosur di lobi. Barangkali ada kegiatan atau tempat menarik untuk dikunjungi.

Nah, dengan melakukan 7 hal tersebut kamu akan merasakan kenyamanan menginap di hotel pilihan kamu.


Like it? Share with your friends!