Palingseru.com – Memelihara hewan merupakan salah satu hal yang positif untuk dilakukan. Ada banyak sekali hewan yang bisa dipelihara seperti kucing, anjing, burung dan masih banyak lagi.
Memelihara hewan tidak hanya bisa dijadikan sebagai hiburan atau teman dikala merasa sunyi, tetapi juga bisa mengikat batin dan emosional antara manusia dan hewan.
Bahkan sampai ada hewan yang menyelamatkan nyawa majikannya karena ikatan batin yang kuat antara hewan dan majikannya tersebut.
Nah, berikut ini ada 4 kisah hewan peliharaan yang berhasil selamatkan nyawa manusia. Mau tau seperti apa ? Yuk,langsung saja kita simak ulasanya yang berikut ini, seperti dilansir Merdeka.com.
1. Burung beo usir orang yang serang majikannya
Burung beo asal London yang bernama Wunsy ini berhasil menyelamatkan majikannya yang bernama Rachel Manchino. Saat itu Rachel Manchino dan Wunsy tengah bersantai di taman, kemudian secara tiba-tiba ada orang yang menyerang Rachel Manchino, Wunsy pun dengan sigap langsung menyerang orang tersebut dan mengusirnya.
2. Anjing lompat di tengah kereta selamatkan majikannya
Orlando merupakan anjing yang bekerja sebagai pemandu orang tuna netra. Sebagai pemandu, Orlando wajib menjaga manjikannya dari bahaya. Orlando pun ternyata melaksanakannya, karena Orlando telah berhasil menyelamatkan majikannya yan jatuh ke sebuah trek kereta bawah tanah. Dengan sigap Orlando langsung melompat diatas kereta dan berada di sampin majikanya untuk membuat majikannya menyelamatkan diri dari kereta yang akan lewat. Alhasil keduanya pun berhasil selamat.
3. Anjing selamatkan bocah dari serangan anjing tetangga
Seekor anjing yang bernama Tara berhasil menjadi terkenal karena aksi heroiknya menyelamatkan anak majikannya dari serangan anjing tetangga. Pada saat itu, anak majikannya tengah bermain sepeda, kemudian seekor anjing tetangga datang untuk menyerang bocah tersebut, dengan sigap anjing Tara langsung melompat ke arah anjing tersebut untuk mengusirnya.
4. Kucing selamatkan anjing dari cuaca dingin di Rusia
Seekor kucing yang bernama Marsya berhasil menyelamatkan seeorang bayi dari cuaca dingin di Rusia. Kucing tersebut membawa bayi itu ke dalam kotak tempat ia ditelantarkan dan membawanya di bawah kolong rumah warga setempat. Berkat Marsya, bayi tersebut berhasil selamat dari cuaca dingin.
Nah, itulah dia ke lima hewan yang berhasil selamatkan manusia.