Misteri Batu Al Naslaa, Batu Yang Terlelap Dua di Tengah Padang Pasir Arab Saudi


Misteri-Batu-Terbelah-Sempurna-di-Arab-Saudi

Palingseru.com – Di tengah Padang Pasir Tyma di Arab Saudi terdapat sebuah misteri yang sampai saat ini belum bisa dipecahkan oleh para ahli dan para peneliti.

Sebuah batu besar yang terbelah menjadi dua di mana batu tersebut diberi nama Al Naslaa. Fenomena alam yang sangat menakjubkan ini membuat para ahli geleng-geleng kepala karena tidak bisa memecahkan misteri yang terdapat pada batu belah ini.

Al Naslaa terletak tepat di di pertengahan antara Kota Madinah dan Dumah, yaitu di barat laut Arab Saudi. Al Naslaa merupakan formasi batu yang sangat unik di mana ada dua buah batu yang terbelah sangat rapi dan sangat menakjubkan.

Terdapat dua buah formasi batu besar, di mana diantara kedua batu itu berdapat sedikit celah yang terlihat seperti teriris sempurna di bagian tengah. Sedangkan permukaan satunya sangat datar sekali.

Misteri-Batu-Terbelah-Sempurna-di-Arab-Saudi2

Kedua batu tersebut masing-masing di sanggah dengan batu kecil di bagian bawahnya, sehingga membuat para ahli merasa tidak percaya bagaiman bisa dua buah batu besar bersanggah dengan batu kecil.

Sampai saat ini belum ada teori yang berkenaan dengan batu Al Naslaa ini yang bisa dijadikan pacuan untuk menungkap misteri di balik batu besar menakjubkan ini.

Seperti dilansir Sebarkanlah.com, berbagai pertanyaan pun mulai muncul, seperti  bagaimana batu tersebut terbelah ?  sampai kapan batu tersebut berdiri berdampingan ?

Pertanyaan-pertanyaan itu tidak tahu sampai kapan akan bisa terjawabkan. Namun, beberapa ahli sempat berpendapat bahwa batu tersebut kemungkinan mengalami pergeseran tanah sehingga bisa terbelah dan berdiri berdampingan.

Misteri-Batu-Terbelah-Sempurna-di-Arab-Saudi1

Namun, pendapat ini belum bisa memecehkan misteri batu Al Naslaa ini. Apa lagi di bagian sisi permukaan yang datar di batu ini terdapat lukisan seekor kuda dengan manusia yang menambah misteri yang sulit di pecahkan.

Mungkin ini menjadi batu yang paling ajaib di dunia, karena tidak ada satu pun yang dapat memecahkan misteri yang ada di balik keanehannya.

 


Like it? Share with your friends!