[ads1]Palingseru.com – Rambut merupakan salah satu mahkota paling indah bagi setiap wanita bahkan bisa membuat para pria terpesona. Menurut sejumlah pengakuan para pria jika pria lebih suka dengan wanita berambut panjang dibandingkan wanita yang berambut pendek.
Mau tahu apa alasannya kenapa cowok lebih suka dengan cewek yang rambutnya panjang ?
Dalam sebuah penelitian di ungkapkan jika wanita dengan rambut di bawah pundak adalah wanita dambaan pria. Dalam penelitian tersebut dihasilkan sebuah pernyataan jika wanita yang memiliki rambut panjang dan terawat , dia akan terlihat memiliki kualitas kesehatan yang baik dan bisa melahirkan keturunan yang berkualitas. Pria menganggap kesehatan wanita terpancar dari rambut indahnya. Penelitian tersebut pun berhasil dipublikasikan oleh Scandinavian Journal of Psychology.
Saat melakukan penelitian , mereka melibatkan tiga wanita dengan gaya rambut berbeda, satu panjang dan dua lebih pendek. Setiap wanita diminta untuk berjalan lantas menjatuhkan sarung tangan di depan para pejalan kaki, baik pria maupun wanita.
Dan hasilnya , para pria lebih sering menolong wanita yang memiliki rambut panjang dibandingkan wanita yang berambut pendek.
“Temuan kami mengungkapkan bahwa pria bisa melihat seorang wanita dengan rambut terurai di belakang leher, pundak, dan punggung sebagai seseorang yang muda dan sehat dengan potensi fertilitas yang tinggi. Itu bisa membuat mereka lebih tertarik kepada wanita itu,” kata salah satu peneliti dari University of South Britrany, seperti yang dilansir dari Infospesial.net (18/12).
Nah, untuk itu bagi kamu yang ingin selalu menjadikan dambaan para pria. Rajin – rajinlah merawat rambut panjangmu agar terus mempesona dan membuatmu semakin terlihat menawan.