Palingseru.com – Demi bisa mendapatkan cinta dari seseorang yang kita sukai, terkadang sejumlah pengorbanan pun akan dilakukan. Itulah kenapa ada semboyan jika cinta itu buta karena demi cinta seseorang mau melakukan apapun hanya karena takut kehilangan kekasihnya.
Tapi mirisnya lagi , ketika semua pengorbanan itu sudah dilakukan . Hati pun udah optimis untuk bisa mendapatkan si dia , eh ternyata cinta bertepuk sebelah tangan hingga membuat cintanya di tolak mentah – mentah.
Realita cinta seperti ini sudah sering terjadi. Biarpun sudah banyak pengorbanan yang dilakukan , tetapi jika si wanita tak memiliki rasa suka pasti pengorbanan itu tak ada artinya.
Dan kali ini ada 5 kisah sedih cinta di tolak mentah – mentah padahal si cowok sudah melakukan pengorbanan luarbiasa. Seperti yang dilansir dari Merdeka.com, inilah dia diantaranya :
1. Bawa Tarian Massal Tradisional, Lamaran Pria Ini Malah ditolak
Seorang pria asal Sichuan , China ini harus menahan rasa sakit hati yang mendalam setelah lamarannya ditolak oleh sang wanita pujaan hati akibat wanita tak menyukai cincin lamaran yang diberikan.
Sebelumnya alasan wanita menolak cinta pria yang tak disebutkan namanya ini gara – gara cincinnya tidak muat. Selain itu, wanita tahu jika cincin itu harganya tidak seperti yang dibayangkannya.
Baca juga : Kesal Cintanya Ditolak, Pria ini Nekat Pukuli Ibu Si Gadis Pujaan Hati
“Aku sedih kamu tidak tahu berapa ukuran jariku. Aku marah karena kamu menghancurkan segalanya. Lebih baik kita tidak usah berteman lagi, kecuali kamu membelikan cincin yang karatnya lebih besar dari itu,” tulis sang kekasih dalam sebuah percakapan.
Pria itu pun merasa sangat menyesal dan si wanita merasa kecewa kemudian meninggalkan si kekasihnya tanpa sepatah kata pun.
Lamaran yang terjadi pada malam hari dimana prisa berkorban untuk bisa memberikan hiburan tarian massal di sebuah jalan di Chengdu itu pada akhirnya berakhir menyedihkan.
2. Dapat Dukungan Satu Stadion, Lamaran Pria Ini Bertepuk Sebelah Tangan
Seorang pria asal Amerika Serikat ini berniat untuk melamar kekasihnya di dalam stadium basket Universitas California Los Angeles (UCLA). Lamaran yang telah di dukung banyak orang dalam satu stadion itu harapannya bisa membuat kekasihnya senang dan menerima cintanya.
Namun ternyata , lamaran pria itu ditolak mentah – mentah oleh kekasihnya hingga membuat semua orang di dalam stadion itu kecewa.
Setelah si pria mengungkapkan isi hatinya , wanita itu menolak cintanya dan langsung pergi tanpa sepatah kata pun.
3. Berikan Mahar Mobil dan Rumah, Lamaran Wanita ini Malah di Tolak
Kisah cinta ditolak yang satu ini benar – benar beda dimana wanita yang nekat melamar seorang pria dengan memberikan mahar berupa mobil dan rumah mewah tetapi si pria menolak cintanya mentah – mentah. Dengan bermodal dukungan para teman, wanita ini mengutarakan isi hatinya kepada pria bernama Lee.
Namun setelah si wanita mengungkapkan isi hatinya dan memberikan kunci mobil mewahnya dan sertifikat rumah untuk Lee. Secara spontan Lee langsung membuangnya dan masuk ke dalam rumah tanpa peduli pada isi hati wanita cantik ini.
4. Lamar Wanita Pujaan pakai 99 iPhone , Pria Ini Justru di Tolak
Seorang pria asal Negeri Tirai Bambu yang diketahui bekerja sebagai seorang programmer itu berniat untuk melamar wanita pujaannya dengan menyerahkan 99 buah iPhone 6 sebagai ganti cincin pertunangan mereka.
99 iPhone itu tersusun rapi di sebuah tempat parkir dengan berbentuh hati. Dan ketik si pria mengajak wanita impiannya itu ke tengah ‘hati’ iPhone tersebut untuk mengungkapkan cintanya. Si wanita ternyata menolak lamaran pria tersebut.
Pria itu langsung merasa stres dan sangat kecewa padahal pengorbanannya untuk membeli 99 buah iPhone 6 itu, si pria harus mengorbankan Rp 1 miliar gajinya selama bekerja 2 tahun sebagai seorang programer.
5. Buat Lukisan dari 840 Rubik demi pujaan Hati , Cinta Pria Ini ditolak
Seorang pria bernama Tong Ao’nan dari Shenyang, Provinsi Liaoning, China ini juga salah satu pria yang telah berkorban demi pujaan hati dengan berusaha membuat lukisan wajah perempuan yang dikagumi menggunakan 840 kotak rubik. Namun ternyata cintanya di tolak oleh wanita pujaan hatinya.
Padahal Tong menghabiskan waktu tiga hari tiga malam untuk memecahkan rubik-rubik itu dan membuat lukisan wajah perempuan .Lukisan yang dibuat Tong berukuran panjang 2,1 meter, lebar 1,2 meter itu ternyata tak berarti apa – apa.
Nah, itulah dia kelima kisah cinta ditolak yang begitu menyedihkan.
Lihat juga : Gila Nih Orang Gara Gara Cintanya Ditolak Ia Berguling Guling Dijalan Sambil Telanjang, Seperti ini Videonya