Penampilan lawas Fuji di Facebook sang ibu bikin gemas banget


Fujianti Utami alias Fuji belum lama ini menjawab pesan singkat yang masuk di DM Instagram miliknya. Dalam postingannya itu, wanita yang akrab disapa Uti ini menunjukkan salah seorang followersnya mengatakan telah melihat foto Fuji di Facebook ibunya.

“FUJI BANYAK AIB KAMU DI FB NYA MAMA KAMU,” kata warganet.

“Iyaa kenapa si mama tu ya,” balas Fuji.

Tante Gala Sky ini pun lantas membandingkan fotonya di Instagram dan di Facebook ibunya. Terlihat Fuji sempat berpose konyol di foto lawas tersebut.

Alhasil banyak yang ramai meng-stalk Facebook ibunda Fuji yakni Dewi Zuhriati. Ada foto lawas Fuji saat masih duduk di bangku sekolah dasar juga lho.

Penasaran kan? Yuk, intip potret lawas Fuji di Facebook ibunya, dilansir brilio.net dari Facebook Dewi Zuhriati pada Senin (10/1).

1. Facebook ibu Dewi Zuhriati ini dipenuhi dengan foto anak-anaknya.

2. Terlihat ada foto kebersamaan Fuji, Fadly, Frans, dan mendiang Bibi Ardiansyah.

3. Fuji yang merupakan si bungsu juga menjadi satu-satunya anak perempuan Haji Faisal dan ibu Dewi.

4. Keluarga ini juga selalu kompak merayakan ulang tahun.

5. Foto lawas Fuji termasuk yang ramai di-stalk oleh para penggemar.

6. Pasalnya ada banyak foto-foto Fuji yang disebut terlihat beda dengan penampilannya sekarang.

7. Ini salah satu potret Fuji saat masih SD.

8. Ia pernah berdandan dengan kebaya hijau seperti ini.

9. Pose foto Fuji yang terlihat polos ini juga sukses bikin gemas.

10. Fuji terlihat sering ikut ayahnya bekerja di toko kain.

11. Dulu ternyata Fuji tampil dengan gaya rambut panjang dan poni yang sampai ke alis.


Like it? Share with your friends!